
MA MIFTAHUL ULUM_08 Februari 2025. Pramuka penegak miftahul ulum mengadakan puncak penempuhan SKU yaitu para siswa siswi per kelas harus membuat hasta karya, wirausaha, pentas seni yang mana diberi penilaian dari dewan juri. Kegiatan ini berlangsung pada jam 08.00 setelah apel pembukaan kegiatan pramuka, dalam pentas seni para siswa siswi menampilkan berbagai penampilan yang menarik yaitu : kelas sepuluh menampilan senam anak anak yang beranggotakan para siswa dengan property yang menarik seperti layaknya anak anak TK yaitu membawa tas dan memakai bedak serba putih diwajahnya. Hal ini menjadi sangat menarik karena tampilan mereka yang memukau
Dari kelas XI menampilkan kreasi sholawat dengan menggunakan berbagai alat banjari dengan diawali suluk dan dilanjutkan lagu sholawat dengan judul yamimnah wal madinah.
Dari kelas XII MIPA 1 menampilkan kolaborasi antara seni silat dan gerak lagu, yang mana penampilan ini diikuti hamper seluruh personil dari kelas XII 1.
Dari kelas XII MIPA 2 menampilkan boria yang diambil dari film upin dan ipin dengan menggunakan property yang cukup kreatif yaitu paying, mainan anak anak dan lain sebagainya.
Di samping itu para siswa siswi juga berlatih menjadi seorang wirausahawan dengan menjual hasil karya dari kelasnya masing masing dengan memperhatikan laporannya juga sebagai penilaian dari dewan juri
Kelas X membuat cireng isi ayam suir dan es kuwut, kelas XI membuat dimsum dan wonton, kelas XII MIPA 1 membuat tahu gejrot dan es campur, kelas XII MIPA 2 membuat pentol aci dengan kuah pedas dan jelly
Kemudian mereka juga membuat kreasi atau hasta karya dari bahan bekas seperti : asbak, pajangan, kaca hias.
setelah itu siswa siswi juga melaporkan semua hasilnya kepada dewan juri dengan cara mempresentasikannya